oleh

Musadi Muharam Pastikan Tidak Ada Rolling

Harianpilar.co, Way Kanan – Kepala Dinas Pendidikan Way Kanan Drs. Musadi Muharam. MM, memastikan tidak ada roling dijajaran pendidikan, khususnya dikalangan Kepala sekolah dan Guru. Hal itu dikatakan Kadis, untuk menepis isu yang berkembang terkait rolling kepala sekolah dan duru, di Way Kanan.
Penjelasan tersebut disampaikannya Rabu (17/11/2015) diruangannya, untuk menjawab kegelisahan yang selama ini menghatui Kepala Sekolah dan Guru pasca dilantiknya Pj. Bupati Way Kanan Albar Hasan Tanjung bulan Angustus lalu.

Dikatakan Musadi Muharam, tiga hari dari dirinya dilantik (19/10/2015) lalu, isu tersebut sudah beredar dikalangan jajaran pendidikan seKabupaten Way Kanan, terutama dikalangan Kepala sekolah dan guru bahkan sampai sekarang masih saja menjadi pembicaraan hagat. “Roling untuk Kepala Sekolah dan guru tidak semudah itu, dan Pj Bupati Albar Hasan juga mengatakan hal yang sama saat pertemuan di Kecamatan Negri Agung belum lama ini. Karena selain dilihat dari segala prioritas juga memerlukan waktu untuk menepatkan sesorang yang layak atau pas untuk menduduki jabatan tersebut, begitu juga guru disebuah sekolah.” Kata Musadi. Menurut Musadi, untuk guru misalnya, dia sebagai guru Pelajaran Matetika akan dipindahkan kesekolah lain. “Kita harus bisa mencari penganti guru yang memang juga guru pelajaran yang sama,” katanya.

Pastinya, lanjut Musadi kepada seluruh jajaran pendidikan bahwasanya, Pj. Bupati dalam waktu dekat tidak akan ada perombakan atas jabatan kepala sekolah dan guru karena selain belum ada imformasi yang masuk kedirinya juga didasarii alasan tersebut. Kalau memang ada dipastikan untuk mengisi kekosongan jajabatan Kepala Sekolah yang selama ini disi dengan Pelaksanaan tugas (PLT). “Saya pastikan tidak akan ada perombakan di kalangan kepala sekolah atau guru, paling kalau ada untuk jabatan kepala sekolah yang kosong dan itu memanga ada beberapa sekolah yang dijabat Plt,” jelasnya.

Musadi menghimbau kepada seluruh kepala sekolah dan guru se Kabupaten Way Kanan untuk tidak terpancing dengan isu yang tidak bertanggung jawab dan diharapkan kepada seluruh jajaran pendidikan untuk bekerja maksimal sesuai tupoksinya masing-masing, “Sehingga apa yang menjadi program pendidikan bisa terlangsana dengan baik dan sesuai harapan” katanya. (ans/joe)