oleh

Anggaran APBD DPTPH Mesuji 128 Miliar

Harianpilar.com, Mesuji – Lantaran tidak masuk dalam anggaran APBD 2016, Dinas Pertanian, Tanaman Pangan, dan Hortikultura (DPTPH) Mesuji, akan melaksanakan program kegiatan dengan menggunakan dana APBN dengan nilai total Rp128 miliar.

Kepala DPTH Mesuji Anca Martha Utama mengatakan, di tahun 2016 anggaran untuk Dinas Pertanian dari APBD Mesuji tahun ini dapat dipastikan nol, untuk kegiatan fisik dan kegiatan lainnya. Namun, di tahun 2016 ini kita memproleh anggaran dari APBN.

“Kalau APBD tahun 2015 kegiatan fisik berikut bantuan kebutuhan pertanian lainnya kita mendapat anggaran sekitar Rp13 miliar. Tahun ini benar-benar nol rupiah,” ujar.

Namun, lanjut Anca, bila dikatakan tidak mendapat anggaran itu tidak, tetapi sebaliknya, hal tersebut merupakan strategi penghematan APBD agar bisa membackup kebutuhan pembangunan pertanian lainnya. Alasannya, gelontoran APBN tahun ini sangat berlimpah bila dibanding tahun lalu.

“APBN yang kita dapat tahun ini berlipat-lipat ganda dibanding tahun lalu. Kalau tahun lalu kita mendapat gelontoran APBN sekitar Rp50 miliar, tahun ini kita mendapat sekitar Rp158 miliar,” ujar Anca.

Untuk itu, lanjut Anca, petani diimbau untuk tidak khawatir. “Berbagai bantuan tetap kita berikan untuk petani kita. Mulai dari cetak sawah yang mencapai 5.000 hektar sampai dengan bantuan puluhan traktor,” tandasnya. (Sandri/JJ)