oleh

Coffee Festival, Bakal Meriahkan Festival Krakatau

Harianpilar.com, Bandarlampung – Ada yang berbeda dalam acara tahunan Festival Krakatau yang ke 25 tahun kali ini. Di mana dalam acara itu nantinya Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Provinsi Lampung akan mengadakan acara Coffee Festival.  Di acara tersebut akan melibatkan para chef terbaik dari Lampung.

Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Provinsi Lampung Herlina Warganegara mengatakan, di mana acara puncak yang akan dilaksanakan pada 15 sampai 30 Agustus ini akan menampilkan bermacam kegiatan, dari petualangan Nusantara pada tanggal 17 Agustus  di Gunung Krakatau di kedalaman laut.

“Nanti akan diadakan perkemahan besar, selain itu kita juga akan melakukan snorkeling, diving, pendakian, bersepeda, basic sea survival di gunung Rajabasa dan di pantai Guci batu kapal,” jelasnya di Balai keratun, Selasa (4/8/2015).

Selain itu untuk menciptakan ekonomi kreatif dan kembali menghidupkan kejayaan kopi dalam acara krakatau expo selain menampilkan pameran objek wisata, industri pariwisata, produk ekonomi kreatif dan pameran fiti objek dan daya tarik wisata juga akan diadakan coffee festival.

“Acara ini akan di adakan di Els Coffee, dimana nanti kita akan menyuguhkan kopi robusta, kopiny Lampung dengan bermacam citarasa dan sensasi lain, sehingga kita bisa kembali menghidupkan kembali hasil perkebunan Lampung itu,” terangnya.

Selain menampilkan bermacam objek wisata bahari dalam kegiatan itu juga akan mengadakan lomba baca dan musikalisasi puisi dimana acara tersebut akan diikuti oleh para pelajar yang ada di Lampung.

“Kita juga akan menampilkan syair Lampung karam, disana nanti akan dibacakan syair tentang terjadinya letusan gunung krakatau pertama kali dengan begitu sejarah ini bisa terus diketahui oleh generasi seterusnya,” ujar Herlina.

Selain acara – acara tersebut Dinas Pariwisata dan ekonomi kreatif juga akan melibatkan Pemerintah daerah setempat seperti, Pemda Pringsewu, Pemda Lampung selatan dan Pemda Suaoh Lampung barat.

Diharapkan acara tahunan ini bisa menjadi daya tarik tersendiri bagi para wisatawan, dengan kegiatan ini Lampung bisa menjual objek wisata bahari dan hasil perkebunannya terutama kopi. (Fitri/JJ)