oleh

Pemkab Pringsewu Raih Penghargaan STBM Kategori Madya

Harianpilar.com, Pringsewu – Kabupaten Pringsewu berhasil meraih penghargaan Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) kategori Madya dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. Penghargaan ini diberikan atas konsistensi pemerintah daerah dalam menerapkan tiga dari lima pilar STBM secara berkelanjutan.

Penghargaan tersebut diserahkan oleh Wakil Menteri Kesehatan RI, Dente Saksono Harbuwono, kepada Penjabat (Pj) Bupati Pringsewu, Marindo Kurniawan, dalam acara STBM Award di Jakarta, Selasa (9/12/2024).

Pj Bupati Pringsewu, Marindo Kurniawan, menyampaikan rasa syukur dan kebanggaannya atas pencapaian ini. Ia juga berterima kasih kepada pemerintah pusat, seluruh pihak terkait, dan masyarakat Pringsewu yang telah berperan aktif dalam menjaga kesehatan melalui penerapan tiga pilar STBM.

“Keberhasilan ini merupakan hasil kerja keras dan sinergi semua pihak, termasuk masyarakat Pringsewu. Ke depan, kami berharap seluruh masyarakat dapat menerapkan kelima pilar STBM secara paripurna,” ujar Marindo.

STBM adalah pendekatan sanitasi berbasis masyarakat yang mencakup lima pilar, yakni stop buang air besar sembarangan, cuci tangan pakai sabun, pengelolaan air minum dan makanan rumah tangga, pengelolaan sampah rumah tangga, serta pengelolaan limbah cair rumah tangga. Penerapan penuh kelima pilar ini diharapkan mampu meningkatkan kualitas hidup dan kesehatan masyarakat. (Rls)