oleh

Video. Pasien Positif Corona Nomor 3 di Lampung Sembuh Total. Ini Pernyataannya..

Harianpilar.com, Bandarlampung – Pasien positif covid 19 nomor 3 yang dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah Abdul Moeloek (RSUDAM) sembuh total. Pasien atas nama Royhan Saputra ini sudah diperbolehkan pulang ke rumahnya.

“Alhamdulillah pasien nomor 3 sudah sembuh total,” ujar Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Lampung, dr. Reihana, sambil mengirim video pasien tersebut.

Dalam video berdurasi 13 detik itu, Royhan mengaku sudah sembuh total.”Saya sudah bisa pulang, untuk teman-teman lain yang kena (cobid 19) tetap semangat, tetap berjuang. Semangat, seperti saya bisa pulang lagi nanti,” ungkapnya.(Harry)