Harianpilar.com, Bandarlampung – Calon bupati dan wakil bupati Kabuaten Pesisir Barat pasangan Oking Ganda Miharja dengan Irawan Topani (Oking-Top) sudah menyelesaikan berbagai berkas yang diperlukan untuk pendaftaran di Komisi Pemilihan Umum(KPU) setempat.
Sesuai Instruksi DPP PDI Perjuangan Nomor 548/IN/DPP/VII/2015 tertanggal 15 Juli 2015, maka DPC PDI Perjuangan bersama DPK PKPI Kabupaten Pesisir Barat memutuskan untuk mendaftar ke KPU Pesisir Barat, Senin (27/7/2015) Pukul 14.00 Wib hari ini.
Ketua Tim Pemenangan Pasangan Oking-Top, Yanuar Irawan, mengatakan, saat ini Pasangan Calon yang mengusung Jargon Pemimpin Muda Harapan Baru untuk Pesisir Barat Majas ini sudah melengkapi persyaratan untuk kelancaran pendaftaran tersebut.
“Sudah tidak ada kendala, semua persyaratan sudah rampung termasuk Surat Rekomendasi yang ditandatangani Ketua Umum dan Sekretaris Jenderal Partai (Model B.1.KWK Parpol-Red),” terang Yanuar Irawan yang juga Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Lampung ini.
Direncanakan Pasangan ini akan diiringi oleh Jajaran Pengurus Ranting, PAC, DPC, Kader dan Senior Kedua Partai, yang akan berkumpul di Kantor DPC PDI Perjuangan Pesisir Barat di Pekon Walur Kecamatan Krui Selatan.
Sekretaris Tim Pemenangan Oking Top, Piddinuri, menambahkan, pihaknya akan berkumpul di Kantor DPC lalu Pukul 13.30 Wib bersama-sama menuju ke Kantor Bang Oking Center (BOC) di Pekon Kampung Jawa, disana sudah menunggu Simpatisan, Relawan, Petani, Nelayan, Tukang Becak dan Kaum Marhaen setempat yang ingin berpartisipasi mendampingi Pasangan Calon.
“Lalu Kita akan bersama-sama berjalan kaki mengiringi pasangan calon yang akan dimeriahkan Arak-arakan menuju Kantor KPU Pesisir Barat yang sementara berkantor di GSG Labuhan Jukung yang letaknya tidak jauh dari BOC. Kami Mohon do’a, restu dan dukungan dari segenap lapisan Masyarakat Pesisir Barat demi lancarnya acara pendaftaran ke KPU,” tutup Ketua DPRD Pesisir Barat ini. (Putra/Juanda)